• Jelajahi

    Copyright ©
    Sinyal Bekasi

    Iklan

     


    Warga Vila Mutiara Setu Gelar Bukber Bertemakan 'Matematika Allah SWT di Dalam Bersedekah'

    24/03/2024, 18:30 WIB Last Updated 2024-03-24T11:36:16Z

    PENULIS : ADE DWI HIDAYAT

    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini


    WARTAKINIAN.COM
    - Ramadhan 1445 Hijriah, Warga RW.017 Vila Mutiara Setu, Desa Cijengkol, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi menggelar Buka Puasa bersama dengan tema, 'Matematika Allah SWT di Dalam Bersedekah'. Acara diadakan di Masjid At-taubah Vila Mutiara Setu, pada Minggu (24/03/2024). 


    Dihadiri Ketua RW.017 Vila Mutiara Setu, Mohamad Samsodin, SH.,MH, Perwakilan Pemerintah Desa Cijengkol, Ketua RT.01 hingga 04, para alim ulama dan Ustadz. Hasan Basri sebagai penceramah.



    Kegiatan tersebut dirangkai dengan Pembacaan ayat suci Alquran, Sambutan-sambutan, Ceramah Agama dan penutup doa.


    Dalam sambutannya, Ketua RW.017, Mohamad Samsodin, SH.,MH mengatakan, diadakannya acara buka puasa ini bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi antar warga agar bisa semakin erat.


    M. Samsodin juga mengucapkan terimakasih kepada panitia Masjid yang sudah meluangkan waktunya dalam mempersiapkan baik makanan maupun minuman untuk warga dapat berbuka puasa bersama.


    "Mudah-mudahan niat tulus ikhlas para panitia dapat digantikan dengan keberkahan oleh Allah Subhana wata'ala,"ucapnya.



    Samsodin mengungkapkan, bahwa masjid At-taubah Vila Mutiara Setu memiliki program cepat yang saat ini belum terselesaikan, yakni, penambahan WC serta wudhu untuk para perempuan.


    "Ini akan kita tetap pikirkan untuk bisa terselesaikan sehingga Pasilitas Masjid At-taubah dapat bertambah,"ujarnya.


    Sementara, Ustadz. Hasan Basri dalam ceramahnya menjelaskan tujuan berpuasa di bulan suci ramadhan adalah untuk menjadikan pribadi yang bertakwa kepada Allah Subhana Wata'ala.


    "Maksud dari takwa ini adalah takut dalam artian menjauhi segala larangan Allah dan menjalankan perintah-Nya,"terangnya.


    Selain itu, Ia menjelaskan tentang sodakoh atau bersedekah di bulan Ramadan yang dapat membuka pintu kebaikan. Dengan kata lain, akan dimudahkan untuk mencapai sesuatu yang baik. 


    "Rasulullah pun bersabda bahwa Allah memberikan keistimewaan kepada ciptaan-Nya yang dermawan dan berakhlak mulia,"lanjutnya.


    Ia juga menjelaskan tentang Keutamaan sedekah di bulan Ramadan yang dapat menghapus dosa sebagaimana tercantum dalam hadis yang diriwayatkan oleh At-Tirmidzi.


    "Dalam hadis tersebut, sedekah dapat menghapus dosa seperti air yang memadamkan api. Bersedekah dengan ikhlas merupakan amal baik yang diridhai oleh Allah,"pungkasnya.


    (Dwi)



    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    PEMERINTAH

    +
    /*]]>*/