• Jelajahi

    Copyright ©
    Sinyal Bekasi

    Iklan

     


    Bunda GenRe, Yolla Gani Buka Proses Seleksi Duta GenRe Kota Bekasi Tahun 2024

    29/07/2024, 21:35 WIB Last Updated 2024-07-29T14:35:52Z

    PENULIS : ADE DWI HIDAYAT

    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini


    WARTAKINIAN.COM
    - Pemerintah Pusat melalui Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana (BKKBN) mencanangkan Program Generasi Berencana (GenRe) sebagai wadah bagi para remaja agar memiliki perencanaan berkeluarga yang matang sehingga dapat mewujudkan keluarga yang sehat, sejahtera, dan harmonis.


    Guna mendukung dan menjalankan program tersebut di tingkat Kota Bekasi, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana mencanangkan berbagai usaha dan langkah-langkah strategis, salah satunya adalah menunjuk Duta GenRe sebagai representatif dari kalangan remaja untuk menyebarluaskan materi TRIAD KRR (Tiga Masalah Pokok Kesehatan Reproduksi Remaja).


    TRIAD KRR meliputi pesan atau ilmu informatif terkait pentingnya menjaga Kesehatan Reproduksi Remaja dengan mencegah sekaligus menghindari Pernikahan Dini, Pergaulan Bebas, dan Penyalahgunaan Narkoba melalui perencanaan yang matang, sehingga dapat membentuk remaja yang berkualitas, memiliki kecerdasan intelektual serta spiritual, dan juga emosional yang kuat. 


    Agar program tersebut tersampaikan di kalangan para remaja, maka dipilih representatif yang merupakan muda-mudi di Kota Bekasi melalui kontesasi Pemilihan Duta GenRe Kota Bekasi Tahun 2024 dan pada Senin (29/07) proses pemilihan Duta GenRe dari para finalis terpilih telah dibuka langsung oleh istri Pj. Wali Kota Bekasi, Yolla Kusuma Gani selaku Bunda GenRe.


    Dalam sambutannya, Bunda GenRe Yolla Kusuma Gani menuturkan bahwa, "remaja merupakan generasi harapan Bangsa dan masa depan Bangsa ditentukan oleh kualitas dan peran serta Generasi Muda dalam mendukung kemajuan pembangunan di Indonesia, khususnya Kota Bekasi, untuk itu, kita sebagai orang tua mereka perlu memberikan edukasi lebih intensif untuk menjadikan mereka remaja yang berkualitas, dengan masa depan yang cerah," tuturnya.


    Guna mewujudkan cita-cita tersebut, sebagai Bunda GenRe, Yolla Gani mendukung penuh setiap langkah yang dilakukan para finalis Duta GenRe yang nantinya akan mengemban amanah untuk menyebarkan program-program GenRe dan memberikan pengaruh baik bagi rekan-rekan sejawatnya dalam membentuk karakter diri yang terhindar dari hal-hal negatif.


    "Tugas Duta GenRe sangat mulia, yakni bagaimana Duta GenRe berperan mengajak rekan-rekan remaja di sekitarnya untuk bisa membentuk diri agar siap dalam membina sebuah keluarga nantinya, sehingga dapat mewujudkan keluarga yang sehat lahir batin di masa depan, dengan sedari sekarang mulai menghindari pergaulan bebas bahkan narkoba yang tentunya tidak bermanfaat, dan penting untuk selalu diiringi dengan keimanan dan spiritual yang kuat dan tentunya kami, orang tua kalian, dan Pemerintah mendukung penuh dan siap mendampingi," tutup Yolla Gani.


    (Red/Humas)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    PEMERINTAH

    +
    /*]]>*/