WARTAKINIAN.COM – Situ Cibeureum, salah satu destinasi wisata alam di Desa Lambangsari, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi ini tetap memancarkan pesonanya meskipun proses normalisasi estetika masih dalam tahap pengerjaan.
Proyek ini bertujuan untuk memperbaiki kondisi lingkungan situ yang sempat mengalami penurunan kualitas akibat sedimentasi dan penataan lahan yang kurang tertata.
Meskipun beberapa area di sekitar situ sedang mengalami penataan ulang, pemandangan alam yang ditawarkan Situ Cibeureum tetap memukau bagi para pengunjung yang datang. Air danau yang jernih, dipadukan dengan pepohonan rindang di sekitarnya, menciptakan suasana yang tenang dan asri.
Para pengunjung yang datang masih bisa menikmati keindahan alam sambil berolahraga, berfoto, atau sekadar bersantai di tepi danau tersebut.
Proses normalisasi estetika ini melibatkan berbagai langkah perbaikan, termasuk pengerukan dasar situ, penataan kembali ruang hijau, dan pemasangan fasilitas umum seperti tempat duduk dan area bermain serta parkir.
Pemerintah setempat melalui Kepala Dusun III Desa Lambangsari Syaiful Anwarsyah berharap bahwa setelah proses ini selesai, Situ Cibeureum akan semakin menarik bagi wisatawan dan menjadi ikon kebanggaan bagi masyarakat Desa Lambangsari khususnya Kabupaten Bekasi.
Ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan di sekitar Situ Cibeureum, sehingga keindahan danau ini dapat dinikmati oleh warga Bekasi.
Salah satu pengunjung, Yoga menyampaikan kesannya, “Walaupun penataan lahannya belum hijau masih terlihat hamparan tanah, namun pemandangan di sini tetap luar biasa. Saya sangat berharap setelah pengerjaan ini selesai, Situ Cibeureum akan semakin indah dan terawat.”Kamis (22/08/2024).
Dengan segala keindahannya yang tetap terlihat meski proses normalisasi masih berlangsung, Situ Cibeureum terus menjadi salah satu daya tarik utama di wilayah Bekasi.
(Dwi)